Dago Senja Hari

Tadi malam saya mencoba mengubah gambar latar header blog saya. Saya ingat pernah mengambil foto kawasan Dago, Bandung saat senja hari. Gambar lengkapnya seperti ini :

dago

Foto ini diambil tahun lalu (2 Februari 2006) dengan kamera pocket digital Nikon E4200 — pinjaman dari teman saya Sebastian :-p. Sore hari sekitar pukul setengah 7 (setelah Maghrib), langit kawasan Dago menguning. Saya iseng mengambil fotonya dari halaman belakang tempat kos saya. Dari dulu saya memang senang memiliki foto dengan nuansa senja seperti ini; nuansa pagi juga sih pokoknya yang muncul banyak siluetnya seperti ini.

Dengan menggunakan Gimp, saya crop sebagian gambarnya sesuai ukuran header themes WordPress yang saya pakai. Lalu saya upload gambarnya ke dalam direktori tempat gambar latar tersebut. Karena saya menggunakan themes Mandigo-14, maka gambar latar header ini ada di direktori ../wp-content/themes/mandigo-14/images/blue. Gambar yang saya masukkan tadi saya ganti namanya menjadi head-1024.jpg; oh ya sebelumnya gambar defaultnya saya ubah dulu namanya menjadi head-1024.jpg.bak. Ternyata setelah gambar dimasukkan, WordPress masih belum menggunakan gambar saya sebagai latar header. Walaupun sudah merefresh halaman blog saya, gambarnya masih belum berubah. Setelah menunggu beberapa menit, barulah WordPress menampilkan gambar saya sebagai gambar latar header. Hasilnya cukup memuaskan untuk saya :).

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.