Nostalgia Dengan LaTeX

Dulu beberapa kali saya pernah menulis tentang LaTeX. LaTeX adalah typesetting program. Singkatnya kita buat dokumen dengan text editor biasa lalu ditambahkan perintah-perintah formatting; terakhir text tersebut di-compile dengan LaTeX untuk menghasilkan dokumen finalnya. Dokumen finalnya bisa berupa DVI atau PDF. Saya pernah upload artikel tentang LaTeX di sini.

Kemarin ada salah seorang mahasisa elektro Institut Teknologi Sepuluh November yang menghubungi saya lewat email, dia bertanya tentang cara menambahkan file gambar pada LaTeX, baik gambar di tengah-tengah dokumen maupun pada header-nya. Wah jujur saya sudah agak lupa dengan LaTeX, saya instal dulu LaTeX di Ubuntu untuk mencoba menjawab pertanyaan tadi. Saya masih ingat bahwa memasukkan gambar pada dokumen LaTeX memang bagian yang tricky, tidak segampang memasukkan gambar pada aplikasi word processor seperti Microsoft Word.

Ini adalah contoh file *.tex untuk menjelaskan cara menambahkan gambar pada header & juga ada body dokumen (isi materinya hanya hasil copy paste untuk memperbanyak text pada halaman contohnya).

\documentclass{book}
\usepackage{graphicx}
\usepackage{fancyhdr}
\usepackage[top=3cm, bottom=4cm, left=3cm, right=2cm]{geometry}
\setlength{\headheight}{36pt} 

\fancypagestyle{basicstyle}{%
  \fancyhf{}
  % Bagian untuk menambahkan gambar pada header dokumen
  \fancyhead[RE,RO]{\includegraphics[height=1.5cm]{elektro.jpg}\rightmark}
  \fancyhead[LO,LE]{\includegraphics[height=1.5cm]{51.jpg}\rightmark}
  \fancyhead[C]{\textbf{INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOVEMBER\\ SURABAYA\\}}
  \fancyfoot[C]{\thepage}
  \renewcommand{\headrulewidth}{0.1pt}
  \renewcommand{\footrulewidth}{0.1pt}}
\fancypagestyle{otherstyle}{%
  \fancyhf{}
  \renewcommand{\headrulewidth}{0pt}}
\pagestyle{basicstyle}

\begin{document}

\thispagestyle{otherstyle}
This page never use the header
\clearpage

\thispagestyle{basicstyle}
Sistem piring/mesin surya mengkonversi panas menjadi tenaga mekanik dengan mengkompresi fluida ketika cuaca dingin, dan dengan memanaskan cairan yang terkompresi tadi, cairan akan menggerakkan turbin atau dengan piston menghasilkan kerja. Mesin ini digabungkan ke generator listrik untuk mengubah tenaga mekanik menjadi tenaga listrik.
Sistem piring/mesin surya mengkonversi panas menjadi tenaga mekanik dengan mengkompresi fluida ketika cuaca dingin, dan dengan memanaskan cairan yang terkompresi tadi, cairan akan menggerakkan turbin atau dengan piston menghasilkan kerja. Mesin ini digabungkan ke generator listrik untuk mengubah tenaga mekanik menjadi tenaga listrik.

% Bagian untuk menambahkan gambar di tengah-tengah dokumen
\begin{figure}[ht]
\begin{center}
  \includegraphics[width=7cm]{pltn.jpg}
\end{center}
\caption{Nama Gambar}
\end{figure}

Sistem piring/mesin surya mengkonversi panas menjadi tenaga mekanik dengan mengkompresi fluida ketika cuaca dingin, dan dengan memanaskan cairan yang terkompresi tadi, cairan akan menggerakkan turbin atau dengan piston menghasilkan kerja. Mesin ini digabungkan ke generator listrik untuk mengubah tenaga mekanik menjadi tenaga listrik. Sistem piring/mesin surya mengkonversi panas menjadi tenaga mekanik dengan mengkompresi fluida ketika cuaca dingin, dan dengan memanaskan cairan yang terkompresi tadi, cairan akan menggerakkan turbin atau dengan piston menghasilkan kerja. Mesin ini digabungkan ke generator listrik untuk mengubah tenaga mekanik menjadi tenaga listrik.

Hasil dokumen yang sudah di-compile seperti ini :

latex-output

Si pengirim email rupanya sedang menulis buku tugas akhirnya. Seperti nostalgia saja rasanya, karena tahun 2006 lalu saya juga menulis buku skripsi dengan menggunakan LaTeX.

1 thought on “Nostalgia Dengan LaTeX

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.